Kupulan Puisi Islami

Puisi islami adalah sebuah puisi yang bertemakan islam, tentang allah, nabi nabi dan kebaikan kebaikan. Semoga dengan puisi tentang islami ini membuat hati kita menjadi tenang dan tentram. Dengan puisi islami kita bisa mengungkapkan apa saja yang menjadi beban kita pada allah, kita juga bisa mengungkapkan rasa syukur kita pada allah atas semua rahmat yang kita dapatkan darinya.


Puisi islami



Oke daripada saya semakin ngaur kesana kemari lebih baik kita akhiri basa basi ini dan silahkan menikmati puisi islami yang sudah kami sajikan di bawah ini.



PUISI ISLAMI TERBARU DANTERUPDATE



Takkala Aku Lelah
karya: Rayhandi

Allah
Jika suatu hari nanti aku lelah
Aku lelah menabah setiap sakit di hati
Apa boleh aku menyerah?

Allah
Jika suatu hari nanti aku lelah
Aku lelah mengusap airmata
Apa boleh aku menyerah?

Allah
Jika suatu hari nanti aku lelah
Aku lelah bersabar setiap aku hancur
Apa boleh aku menyerah?

Aku lelah berpura pura kuat
Aku lelah berpura pura bahagia
Aku lelah berpura pura tersenyum
Kenapa semuanya penuh dengan sandiwara.



Termenung Dengan Nestapa Rindu
karya: Rifky

Bersama sang raja malam
Duduk berdua degan semilir angin
Dan di suguhi oleh noda langit yang berwarna
Tenang, sejuk dan senyap

Sepasang bola hitam yang menari
Bertemu dengan berbagai lautan hijau
Diselimuti oleh cahaya rindu
Yang tersihir oleh ratu bintang

Ia tersenyum laksana sang ibu
Memberi kehangatan kepada anaknya
Ia bersinar dengan ikhlas
Tanpa pamrih dan tanpa penuh harap

Rindu yang di salurkan olehnya
Membuat bola hitam layak peluru
Teringat akan lukisan tinta
Yang di ciptakan eloh oleh allah.


Makanan Hingga Akhir Nafas
karya: Rayhandi

Dia sudah lahir sejak dunia di ciptakan
Berpindah dari tulisan ke lisan
Dia adalah pembawa pesan
Dan penghapus kesalahan

Permulaan dalam kehidupan adalah dia
Makanan yang di beri adalah dia
Pelepas dahaga yang tandus adalah dia
Penutup dalam kehidupan adalah dia

Selalu menenangkan jiwa yang resah
Selalu memberi nasihat
Selalu membawa kabar gembira
Selalu mengisi kehangatan yang terlupa

Semua mahkluk-Nya
Bergembira dengan kedatangan sang pembawa rahmat
Tangis, tawa, pahit, getir
itulah bumbu yang di mulai sesudah dia.


Sang Kabar Gembira
karya: Rifky

Menunggumu sudah cukup lelah
Melepasmu sudah cukup susah
Mengiringmu sudah cukup resah
Merasakan getaranmu cukup membuatku gembira

Kau hanya datang sekali
Pergi dengan kenangan yang indah
Penjaga yang berjumlah delapan
Selalu ada untuk di hadapi

Kau melimpahkan kegembiraan
Semua mahkluk menyambutmu
Pagi siang dan malam
Kau tidak letih untuk berjaga

Karunia yang berlimpah ruah
Takda tandingan dengan kenikmatan sandiwara
Berkah berucap kebaikan
Beribu cara allah membalasnya.


Simak juga Puisi Permintaan Maaf

Nah itulah puisi islami semoga dengan puisi di atas rasa cinta dan kadar keimanan kita kepada allah semakin besar. Terima kasih sudah berkunjung ke blog kami ini. Semoga artikel puisi islami ini bisa bermanfaat dan berguna untuk sahabat sahabat yang sedang mencari puisi islami.





0 Response to "Kupulan Puisi Islami"

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan baik dan sopan. Komentar yang mengandung spam, sara, p*rn*grafi, promosi tidak akan kami tampilkan. Terima kasih karena sudah mau membaca puisi kami.

Histats

wdcfawqafwef